By Admin Pariwisata
Pengalaman luar biasa, berwisata alam sambil belajar tentang tanaman bakau.
Sejak tahun 1990an penduduk tapak, Kecamatan Tugu sudah mengalami permasalahan lingkungan pesisir. Wisata mangrove ini kemudian menjadi salah satu upaya dalam menyelamatkan pesisir dari abrasi. Wisata Mangrove Edupark bernuansa hutan bakau yang berpadu dengan jalan setapak yang terbuat dari bambu. Di Wisata Mangrove Tapak ada dua jenis mangrove yang ditanam, yaitu Avicennia marina dan Rhizophora mucronata. Para wisatawan dapat berkunjung untuk mendapatkan edukasi tentang bakau dari pemandu wisata yang ada.
Wisata Mangrove Edupark ini berada cukup jauh dari pusat Kota Semarang. Kurang lebih waktu sekitar satu jam untuk menempuh perjalanan. Anda tidak usah takut untuk memikirkan biaya masuk yang mahal, karena berwisata di mangrove edupark cukup membayar sebesar Rp 5.000 saja. Selain itu, para wisatawan juga bisa menikmati serunya berpetualang dengan menaiki perahu motor dengan tarif Rp 55.000 per orang yang berkapasitas 5 sampai 10 orang. Namun, untuk akses Anda disarankan menggunakan sepeda motor dikarenakan kondisi jalan yang belum diperlebar. Keindahan pemandangan hijau di sepanjang hutan bakau dapat memanjakan mata semua wisatawan yang berkunjung ke tempat ini.
HUBUNGI KAMI
Instagram @ekoeduwisata.mangrove_tapak