• Jam Operasional: Senin - Kamis (08.00 - 16.00) | Jumat (07.30 - 14.00)
  • img-1
Keceh Asmoro
img-146

Keceh Asmoro

Kota Semarang memiliki banyak destinasi wisata alam indah yang wajib dikunjungi oleh para pecinta wisata alam. Salah satunya adalah wisata yang baru dibuka pada akhir tahun 2021 kemarin yaitu Keceh Asmoro. 

Keceh Asmoro merupakan wisata alam beralirkan sungai yang berlokasi di Jalan Mangunharjo II No. b1, Mangunharjo, Kecamatan Tembalang, Kota Semarang tepatnya di daerah Perumahan Rudensia. Wisata Keceh Asmoro didirikan oleh Pokdarwis ( Kelompok Saada Wisata ) Durenan Indah yang berkolaborasi dengan Perguruan Tinggi Poltekkes Kota Semarang. 

Nama Keceh Asmoro sendiri berasal dari kata bahasa jawa yaitu keceh (bermain air), dan nama orang Asmara ( Asmoro ), konon katanya ada sepasang kekasih yang bernama Asmara.  Beliau sangat suka bermain air pada sore hari. Maka dari itu, tempat wisata ini dinamakan dengan Keceh Asmoro.

Lokasi wisata ini dapat dilalui dari mana saja. Jika pengunjung datang dari arah Semarang Pusat bisa lewat dari arah Kelurahan Sambiroto Tembalang. Jarak tempuhnya hanya sekitar 10 km dan memakan waktu kurang lebih 30 menit saja. Setelah sampai di lokasi, pengunjung akan dimanjakan oleh suasana yang asri dan sejuk dengan dikelilingi oleh pohon jati dan rerumputan yang menghiasi tempat wiata ini. 

Akses jalan yang dilalui pun hanya setapak. Selain itu, terdapat bebatuan besar yang berjejer di sekitaran sungai serta aliran air yang jernih dan terasa segar mengalir dengan derasnya  di Keceh Asmoro tersebut. 

Tidak hanya itu, Keceh Asmoro juga sering digunakan sebagai tempat kunjungan wisata baik itu bagi anak-anak maupun orang dewasa. Kunjungan wisata di Keceh Asmoro biasanya selalu diadakan pada hari minggu. 

Wisata Keceh Asmoro sangat menghibur bagi anak-anak yang memang sangat suka bermain air. Sungai yang ada di Keceh Asmoro cukup terbilang dangkal  jadi aman untuk anak bermain berkecipak dengan air. Tidak hanya itu, tempat tersebut juga terdapat ban pengaman yang dapat di gunakan bagi orang tua yang kurang yakin akan keamanan tempat wisata tersebut.

Keceh Asmoro tidak hanya menyuguhkan tempat bermain air saja, namun di wisata ini juga bagus untuk memberikan edukasi bagi anak-anak maupun orang dewasa akan sebuah informasi seputar wisata sehingga memudahkan mereka untuk lebih mengenal lebih dalam tentang seputar wisata Keceh Asmoro.

Untuk orang dewasa juga dapat bermain dengam air sekaligus merasakan suasana sejuk dan segar yang ada di pesisir Kota Semarang dengan menikmati beberapa makanan yang dijual di sekitar tempat tersebut. Makanan yang dijual adalah makanan khas wisata Keceh Asmoro dan  merupakan sebuah UMKM yang dikelola oleh warga setempat. 

26



KONTAK KAMI